Jelang Pemilu 2024, DPC Demokrat Garut Gelar Rapat Konsolidasi bersama Pengurus dan Caleg



NEWSLETTERJABAR.COM - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Garut gelar rapat konsolidasi dan pengarahan bagi para pengurus DPC, DPAC, para Caleg, Srikandi, Orsap AMPD dan BMI se-Kabupaten Garut di Aula Kantor DPC Demokrat Garut, Sabtu (18/11/2023).


Hadir dalam acara, Ketua, Sekretaris dan Bendahara DPC, para wakil ketua, para kepala badan serta pengurus DPC lainnya. Kemudian, anggota DPRD Garut Fraksi Demokrat, para ketua DPAC, Ketua dan anggota Srikandi Demokrat serta pembina, Orsap AMPD dan BMI dan para Caleg yang ada di 6 Dapil se-Kabupaten Garut.



Dalam kesempatan tersebut juga hadir Kepala BPOKK DPD Demokrat Jawa Barat, H Ahmad Bajuri SE MM, yang juga selaku Caleg DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil Garut, Caleg DPR RI untuk Jabar XI, H Ugan Juanda dan Tiktik Widawati.


Agenda utama dalam rapat konsolidasi ini adalah untuk persiapan menjelang masa kampanye sesuai tahapan Pemilu 2024 yang telah diatur oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) yakni 28 Nopember 2023 mendatang.



Dalam arahannya, Ketua DPC Demokrat Kabupaten Garut, H Aman Nurjaman, meminta kepada semua pengurus baik ditingkat DPC dan DPAC hingga Anak Ranting termasuk para Caleg, memiliki kesiapan untuk tempur meraih suara masyarakat, baik titik-titik sasaran pemilih di masing-masing daerah pemilihan (dapil).


"Kita hanya tinggal punya beberapa waktu lagi kedepan menghadapi Pemilu 2024. Mari bersama-sama kita menangkan suara Partai Demokrat sebanyak-banyaknya dari masyarakat Kabupaten Garut," tandas H Aman.



Para Caleg kata Aman, pastinya sudah punya target-target wilayah para pemilih, ini diharapkan dilakukan secara masif, agar mendongkrak suara Partai Demokrat sesuai dengan apa yang diharapkan, yakni meraih kembali kemenangan yang pernah diraih sebelumnya di Kabupaten Garut.



Dalam kesempatan tersebut juga, Ketua DPC mengintruksikan kepada para ketua DPAC dalam hal rekrutmen saksi. Dimana  setiap wilayah harus ada personil saksi dari Partai Demokrat.


"Dan saksi pun diharapkan tidak cukup hanya bisa membawa dokumen C1 saja saat di hari Pemilu 2024 nanti. Namun penting saksi ini memiliki SDM yang mumpuni. Artinya, para saksi ini bisa bekerja meraih simpati warga masyarakat untuk memilih Partai Demokrat dan para Caleg-nya," tandas H Aman.



H Aman juga meminta, dalam rekruitmen para saksi, komunikasi terjalin dengan baik antara pengurus DPAC dan para Caleg sesuai dengan Dapil-nya.


"Dengan kerjasama yang baik, insyaAllah kita bisa secepatnya menyelesaikan rekruitmen para saksi ini dan bisa memenuhi kebutuhan semua titik wilayah di seluruh Kabupaten Garut. Mari kita bersama-sama berikhtiar untuk kemenangan Demokrat, untuk kemenangan masing-masing Caleg. Kalau kita solid dan kompak, InsyaAllah, sejarah Demokrat memimpin di Kabupaten Garut, akan terulang kembali," pungkasnya. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koperasi MBSB Buka Kantor Cabang Perwakilan di Pangatikan dan Cibatu

Ahmad Bajuri : Koperasi MBSB Siap Bantu Pemasaran dan Promosi Pelaku UMKM Garut

Relawan SIAP NDan Ucapkan Selamat dan Sukses Atas Ditunjuknya Dandan Maju Calon Walikota Bandung