Ketua Kadin Indonesia Kabupaten Garut Apresiasi Gelar Penyuluhan Jasa Keuangan, Kerjasama OJK dan DPR RI Komisi XI



NEWSLETTERJABAR.COM - Ketua Kadin Indonesia Kabupaten Garut, H Ahmad Bajuri SE MM, apresiasi kepada tim dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Tasikmalaya dan anggota DPR RI Komisi XI, Fraksi Demokrat, Dr Hj Siti Mufattahah PSi MBA, dalam agenda penyuluhan jasa keuangan di Gedung Islamic Center Garut, Jalan Pramuka, Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut, Rabu (25/10/2023).


Kegiatan tersebut dalam rangka memberikan edukasi kepada warga masyarakat untuk waspada terhadap pinjaman online (pinjol) dan investasi ilegal alias bodong.


Ahmad Bajuri menilai, kegiatan sosialisasi dari OJK yang jadi Mitra Kerja DPR RI Komisi XI ini cukup positif dan mendapat respon baik dari peserta.


"Peserta begitu aktif menangkap materi yang disampaikan pemateri dari OJK. Para peserta kebanyakan belum tahu fungsi dan tugas OJK," ucap Bajuri.




Ahmad Bajuri mengapreasi kepada OJK dan anggota DPR RI Komisi XI, Dr. Siti Muffatahah yang telah memberikan banyak informasi tentang fungsi dan tugas OJK.


Setelah pemberian materi, Siti Mufattahah langsung memberikan quisuner kepada peserta atas materi yang telah di sampaikan. 


"Semoga informasi ini dapat bermanfaat," kata Siti Mufattahah.


Pantauan media, peserta yang hadir dalam sosialisasi yang digelar, antara lain mewakili berbagai elemen masyarakat dan para pelaku usaha yang ada di Kabupaten Garut. (*)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koperasi MBSB Buka Kantor Cabang Perwakilan di Pangatikan dan Cibatu

Ahmad Bajuri : Koperasi MBSB Siap Bantu Pemasaran dan Promosi Pelaku UMKM Garut

Relawan SIAP NDan Ucapkan Selamat dan Sukses Atas Ditunjuknya Dandan Maju Calon Walikota Bandung